Pada saat membuat report terkadang kita perlu menggunakan Subreport. Sama seperti di main report kita juga memerlukan parameter dalam query sub report. Salah satu yang bisa di pakai sebagai parameter untuk subreport adalah kolom hasil query dari main report . Berikut adalah cara menggunakan kolom dari main report sebagai parameter sub report
- Pastikan untuk query Subreport sudah benar dan tidak ada parameter lain yang di set.
- Kembali ke main report lalu di area subreport ,klik kanan pilih change subreport Link.
- Di kotak sebelah kiri , scroll ke bawah sampai menemukan Command.
- Lalu pilih kolom yang mau di jadikan parameter (dalam contoh : BatchNum) , klik kolom yang di pilih lalu klik tombol “>” di tengah. Pastikan “select data in subreport “ dalam keadaan sudah di tick, lalu pilih kolom yang hendak di mapping ke subreport (dalam contoh sama “BatchNum).
- Klik Ok lalu kembali ke subreport maka otomatis akan terbentuk parameter, kalau di lihat di query command maka tidak ada perubahan, akan tetapi tidak perlu khawatir karena untuk parameter ini otomatis langsung termapping.
Baca juga:
Originally posted 2020-04-15 01:30:59.
Most Viewed Posts
- Daftar Object Type di SAP BUSINESS ONE (119,359)
- Restart Service SAP HANA di SuSE Linux (74,991)
- Access Log & Change Log untuk Identifikasi Akses User (36,168)
- Cara Merubah Format Tanggal (32,273)
- Satuan (UoM) Default di Item Master Data (30,938)